dr. Joserizal Jurnalis, Sp.OT |
"Nama dr. Joserizal Jurnalis, Sp.OT di kenal tidak hanya di Indonesia, tapi nama itu telah melanglangbuana ke segenap penjuru dunia, bahkan penduduk langit pun saya yakin sangat mengenal sang dokter mujahid itu, terutama karena dedikasinya yang tinggi dalam tugas-tugas kemanusiaan di daerah-daerah bencana dan konflik perang" (La Ode Ahmad)
dr. Jose adalah pendiri organisasi sosial kemanusiaan untuk korban perang, konflik dan bencana alam yang bergerak dalam bidang kegawatdaruratan medis ‘Medical Emergency Rescue Committee’ (MER-C). Dokter spesialis bedah orthopedi itu dikabarkan meninggal dunia, Senin (20/1) pukul 00.38 WIB di RS Harapan Kita, Jakarta, dalam usia 56 tahun (11 Mei 1963 - 20 Januari 2020).
Menurut keterangan pers yang disampaikan pihak MER-C, almarhum akan disemayamkan di Pendopo Silaturahim, Jl. Kalimanggis Raya No. 90 Cibubur, Bekasi, dan akan disholatkan ba'da Dzuhur di Masjid Silaturahim, dan rencananya akan dimakamkan di TPU Pondok Rangon, Jakarta Timur.
Kehadiran dr. Jose dalam misi kemanusiaan di wilayah-wilayah konflik seperti: Ambon, Maluku, Mindanao, Afganistan, Irak, hingga Gaza, semoga menjadi pemberat timbangan amal kebajikan beliau.Sejarah telah mencatat pula, dr. Jose adalah sang inisiator berdirinya Rumah Sakit Indonesia di Gaza.
Selamat jalan sang dokter mujahid. Selamat menghadap Allah Sang Maha Pencipta yang mencintaimu lebih dari kami. Allahummaghfirlahu warhamhu wa afihi wa'fuanhu ...
Post a Comment for "In Memoriam dr. Joserizal Jurnalis, Sp.OT"
Pembaca yang budiman, silahkan dimanfaatkan kolom komentar di bawah ini sebagai sarana berbagi atau saling mengingatkan, terutama jika dalam artikel yang saya tulis terdapat hal-hal yang perlu diklarifikasi lebih lanjut. Terima kasih.